Sebenrnya gw mau ngomongin tentang MATA. Lw semua udah tau mata kan? Ya begitu lah mata, sesuatu yang gratis sampai kadang kita lupa betapa nikmatnya yang gratisan. Sore ini setelah perjalanan panjang hari jumat dari pagi sampe sore jam 6, skills lab eye exam lah yang paling berkesan. ya, semua cara dilakukan untuk memeriksa keluhan pada mata, pemeriksaan eyelid, eye lashes, conjungtiva, cornea, lens, iris, pupil, dan segmen anterior mata lainnya. Pada pemeriksaan mata ini gw sangat berkesan pada pemeriksaan kornea, dan iris. Yup tepat banget kalo iris itu yang membuat mata kita berwarna, ada yang coklat, ada yang hitam, ada yang biru, hijau, merah. Wah pokoknya indah banget. Suatu percakapan terjadi antara kami “ wah matanya coklat ya, semua orang”. “ gak kali ada yang item” “ tapi bagusan orang luar negeri, warnanya ada yang biru, sama ijo “. Seketika gw sadar kalo mata kita semua itu cantik, mata kita semua itu indah, mata kita semua itu anugrah. Mau warna biru, warna ijo, coklat, warna hitam kek, pokoknya mata kita semua itu indah, kita bisa melihat dirikita di dalam mata kita, mata orang buta sekalipun masih bisa membuat kita bercermin, bahwa tetap “ ada pelangi dimata-mu” yaa, pelangi yang Allah berikan.
Mata kita semua itu indah, karena kita bisa melihat. Alhamdulilah. Hari jumat yang luar biasa, satu lagi nikmat yang biasa kita lupakan gw sadari betapa indahnya mata kita… bisa melihat berbagai bentuk, warna, tekstur, pola, dll yang indah banget. Ya pokoknya mata kita semua indah, seindah Ciptaan-Nya yang lain.